Modul Ajar Narrative Text TKJ– Pertemuan 4
Modul Ajar Narrative Text TKJ– Pertemuan 4
MODUL AJAR BAHASA INGGRIS
A. Informasi Umum
Satuan Pendidikan: SMK
Program Keahlian: Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ)
Mata Pelajaran: Bahasa Inggris
Kelas/Semester: XI / XII
Materi Pokok: Narrative Text (Reading Comprehension)
Pertemuan: 4 (Empat)
Alokasi Waktu: 2 JP (2 × 45 menit)
B. Deskripsi Umum
Pada pertemuan keempat ini, peserta didik berfokus pada pemahaman bacaan (reading comprehension) Narrative Text melalui teks bertema Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ). Siswa dilatih memahami isi teks, mengidentifikasi informasi tersurat dan tersirat, serta menemukan pesan atau pelajaran (moral value) dari sebuah cerita.
C. Kompetensi Awal
Peserta didik telah:
Memahami pengertian, struktur, dan ciri kebahasaan Narrative Text
Mampu membaca teks narrative sederhana dengan konteks TKJ
D. Profil Pelajar Pancasila
Pembelajaran mendukung penguatan:
Bernalar kritis: menjawab pertanyaan berbasis isi teks
Mandiri: membaca dan memahami teks secara individu
Komunikatif: menyampaikan hasil pemahaman
E. Sarana dan Prasarana
LCD/Proyektor
Laptop atau gawai
Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD)
Papan tulis
Modul/bahan bacaan Narrative Text
F. Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti pembelajaran, peserta didik mampu:
Menemukan informasi umum dan khusus dalam Narrative Text.
Menentukan ide pokok setiap bagian teks.
Menyimpulkan pesan atau pelajaran dari Narrative Text bertema TKJ.
G. Kegiatan Pembelajaran
1. Apersepsi (±15 menit)
Guru memberi salam dan mengecek kehadiran siswa.
Guru menanyakan kembali ciri kebahasaan Narrative Text.
Guru mengajukan pertanyaan pemantik:
“Apa pelajaran yang bisa diambil dari kesalahan saat mengelola jaringan?”
Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.
2. Kegiatan Inti (±60 menit)
a. Eksplorasi
Guru membagikan teks Narrative Text bertema TKJ.
Contoh Teks:
A Small Mistake That Brought the Network Down
One afternoon, a student named Bima was configuring the school network. He forgot to save the configuration after making some changes. Suddenly, the network stopped working and many computers lost their connection. Bima felt panic and afraid of being blamed. After checking the system carefully, he realized his mistake and fixed the configuration. Finally, the network worked normally again, and Bima learned to be more careful in the future.
Guru membacakan teks dan siswa menyimak.
b. Elaborasi
Siswa membaca teks secara mandiri.
Siswa menjawab pertanyaan pemahaman bacaan pada LKPD:
Who is the main character?
What problem happened?
Why did the network stop working?
How was the problem solved?
What lesson can we learn from the story?
c. Konfirmasi
Guru dan siswa membahas jawaban bersama.
Guru memberikan penguatan terhadap jawaban yang benar.
Guru menegaskan pentingnya memahami isi dan pesan cerita.
3. Penutup (±15 menit)
Guru dan siswa menyimpulkan pembelajaran.
Guru mengajak siswa merefleksikan manfaat cerita.
Guru menyampaikan materi pertemuan berikutnya.
Guru menutup pembelajaran dengan doa dan salam.
H. Mini Quiz
Pilih jawaban yang benar!
The main character of the story is …
a. Andi
b. Rudi
c. Bima.
d. The teacherThe network problem happened because …
a. The cable was broken
b. The server was damaged
c. The configuration was not saved.
d. The router was unplugged
I. Assessment Formatif
Bentuk: Pilihan Ganda
When did the story happen?
a. One morning
b. One afternoon.
c. Last night
d. Yesterday morning“Finally, the network worked normally again” belongs to …
a. Orientation
b. Complication
c. Resolution.
d. Moral valueWhat can we learn from the story?
a. Networking is easy
b. Mistakes are always bad
c. We must be careful when configuring networks.
d. Computers never have problems
J. Tugas untuk Pertemuan Berikutnya
Peserta didik diminta membaca kembali teks narrative lain bertema TKJ dan menuliskan ringkasan cerita (summary) dalam 5–6 kalimat sebagai persiapan kegiatan menulis pada pertemuan berikutnya.
Post a Comment for "Modul Ajar Narrative Text TKJ– Pertemuan 4"